Kelihatan Cori bahagia digendong ayah. Tapi saat ini, Cori selalu ngambek dan nangis.
Cori cemburu sama Shima, yang baru 10 bulan. Karena Shima belum bisa jalan dan selalu digendong ibu, ayah, nenek dan ayi secara bergantian.
Kalau sudah melihat itu, Cori ngambek dan menangis. Permintaannya macam-macam.
Ia sering melarang ibu mandi, ganti pakaian dan kerja. "Ibu dak boleh mandi, ibu dak boleh ganti baju, ibu dak boleh kerja," katanya.
Cori maunya dia bisa bermain-main dengan ibunya. Sementara ibu, harus masuk kerja. Kalau tidak ada kewajiban masuk kantor sih, ibu maunya kerja di rumah nak.... ibu hanya bisa bilang begitu.
Tapi anak seumur Cori mana bisa ngerti. Dia selalu menyodorkan kedua tangannya, untuk digendong. Aduuuh, kalau sudah begitu, ibu sedih dan kasihan melihatnya. Tapi mau gimana lagi? Ayah selalu menekankan, Cori tidak boleh manja dan harus dikasih tahu bahwa ibu dan ayah mesti kerja.
Yah...mungkin saat ini belum mengerti. Tapi sebentar lagi, pasti mengerti. Tapi yang jelas, Cori tidak boleh manja dan cemburuan. Kasihan khan sama Shima yang masih lebih kecil...
Untuk Cori dan Shima, akur-akur ya nak....
Tidak ada komentar:
Posting Komentar